Sabtu, 02 Februari 2013

Peralatan TIK (Teknologi Informasi dan Komunikasi)

a.  Bagian-bagian komputer


1. ALAT MASUKAN (INPUT)
Input device adalah suatu unit yang berfungsi sebagai suatu media untuk memasukkan data dari luar komputer ke dalam prosesor atau memory untuk diolah menjadi suatu informasi yang diperlukan.
Ò Keyboard
Keyboard berfungsi memasukkan data berupa huruf, angka, karakter/simbol, serta sebagai media bagi user untuk melakukan perintah-perintah lainnya yang diperlukan seperti menyimpan file.
Ò Mouse
Fungsinya adalah untuk perpindahan pointer atau kursor secara cepat.
Ò Touchpad
Input device ini biasa kita temukan di laptop/notebook. Unit ini digunkan sebagai pengganti mouse. Jadi fungsinya juga untuk memindahkan kursor secara cepat. 
Ò Light Pen
Adalah pointer elektronik yang digunakan untuk mendesain gambar dengan screen/layar monitor.
Ò Joystick dan Games Paddle
Alat ini biasa digunakan pada permainan komputer. Games paddle berbentuk tongkat dengan beberapa tombol diatasnya untuk mengendalikan suatu objek dalam komputer.
Ò Barcode
Fungsi alat ini adalah untuk menyimpad suatu kode yang berbentuk garis - tebal vertikal yang kemudian diterjemahkan dalam bentuk angka-angka.
Ò Scanner
Adalah sebuah alat yang berfungsi untuk mengcopy / menyalin gambar atau teks yang kemudian disimpan ke dalam memory komputer dengan bentuk gambar.
Ò Mikrofon
berfungsi untuk memasukkan data berupa suara yang akan disimpan di dalam memori komputer.
Ò Graphic Pads
Karena menggunakan teknologi Computer Aided Design (CAD), maka kita dapat membuat rancangan bangunan, rumah, dll dengan menggunakan grapich pads.

2. Central Processing Unit (CPU)
CPU adalah perangkat keras komputer yang berfungsi untuk menerima dan melaksanakan perintah dan data dari perangkat lunak.
Komponen CPU terbagi menjadi beberapa macam, yaitu Unit kontrol (Control Unit), ALU (Aritmathic Logic Unit), dan Internal Memory 
Memori dibagi menjadi dua, yaitu : 
Ò RAM (Random Access Memory)
RAM adalah sebuah perangkat keras komputer yang berfungsi menyimpan berbagai data dan instruksi program yang bersifat sementara.  Saat ini RAM mampu menyimpan data antara 8 MB hingga 32 GB. 
Ò ROM (Read Only Memori) 
ROM mempunyai tugas untuk menyimpan program yang sifatnya tetap atau permanen, mempunyai sifat hanya bisa dibaca oleh para pengguna komputer. Isi data pada ROM misalnya adalah program Basic Input Output System (BIOS), yang berfungsi untuk mengendalikan perpindahan data antar mikroprosesor ke komponen lain yang meliputi keyboard, monitor, printer, dan lainnya. 

3. Penyimpanan cadangan 
Yang termasuk jenis media penyimpanan data cadangan adalah sebagai berikut : 
Ò Magnetic disk, memiliki ciri-ciri:
    Ò Floppy disk secara permanen disegel dalam selubung plastik protektif secara tipis dan bersifat keras. 
    Ò Data disimpan didalam track 
    Ò Umumnya berukuran 5 1/4 inci dan 3 1/2 inci 
    Ò Kapasitas penyimpanannya berkisar dari 1,2 MB-1,44 MB 
   Ò Digunakan sebagai media penyimpanan data cadangan yang akan Diinput ke sistem lain pada komputer. 
Ò Optic disk, memiliki ciri-ciri:
   ÒMenggunakan laser untuk menulis dan membaca data 
   ÒDapat digunakan untuk menyimpan data yang volumenya sangat besar 
   ÒDapat membaca data lebih cepat 
Ò Flash disk, memiliki ciri-ciri:
    ÒMenggunakan teknologi USB 
    ÒBesar penyimpanan data minimal 128 MB

4. Alat keluaran (output) 
Perangkat output adalah perangkat komputer yang digunakan untuk menampilkan atau menyampaikan informasi kepada penggunanya. 
Ò Monitor
Monitor merupakan alat keluaran yang memberikan tampilan visual kepada pengguna komputer. 
Ò Printer
Printer adalah perangkat Output yang digunakan untuk menghasilkan cetakan dari komputer ke dalam bentuk kertas. 
Ò Infocus
Infocus juga merupakan alat ouput, biasanya digunakan untuk presentasi, yang dihubungkan kekomputer untuk menampilkan apa yang ada pada monitor ke suatu screen (layar) ataupun dinding. 
Ò Speaker
Speaker adalah perangkat keras untuk menghsailkan suara. 

b.  Perangkat lunak aplikasi  
Ò Sistem Operasi
Sistem operasi adalah seperangkat program yang mengelola sumber daya perangkat keras  komputer, dan menyediakan layanan umum untuk aplikasi perangkat lunak. Sistem operasi bertindak sebagai perantara antara software dan hardware . Contoh sistem operasi modern adalah Linux, Android, iOS, Mac OS X, dan Microsoft Windows.  
Ò Perangkat lunak aplikasi
Perangkat lunak aplikasi adalah suatu subkelas perangkat lunak komputer yang memanfaatkan kemampuan komputer langsung untuk melakukan suatu tugas yang diinginkan pengguna. Contoh utamanya pengolah kata, lembar kerja, & pemutar media.  
Ò Program Utility
Program Utility perangkat lunak perkakas pelengkap (utility tools) yang dapat dipergunakan untuk memaksimalkan sistem operasi yang bekerja pada komputer. Contohnya program-program antivirus seperti Norton, McAfee, AVG dan Antivir. 
Ò Program Paket
Paket perangkat lunak atau paket aplikasi adalah kumpulan program komputer, biasanya berupa aplikasi atau perangkat lunak pemrograman, yang memiliki fungsi yang berhubungan. Contohnya Microsoft, Micromedia dan Adobe.  
Ò Bahasa pemrograman
Bahasa pemrograman atau sering diistilahkan juga dengan bahasa komputer, adalah teknik komando/instruksi standar untuk memerintah komputer. 

c. Peralatan teknologi komunikasi
Ò Wire Line Network (Jaringan Menggunakan kabel
Untuk berbagi sumber daya yang dimiliki dan untuk berkomunikasi secara elektronik dengan menggunakan kabel-kabel sebagai penghubung antarkomputer. Kabel yang dapat digunakan adalah kabel coaxial, twisted pair dan serat optik. Pada setiap komputer harus dilengkapi dengan kartu antarmuka yang disebut dengan NIC (Network Interface Card) atau LAN (Local Area Network). 
Ò Wireless (Jaringan Tanpa Kabel ) 
sebuah jaringan komputer dapat dimungkinkan tanpa menggunakan kabel (nirkabel). Untuk pengganti kabel sebagai penghubung dapat digunakan gelombang radio (Radio Frequency), sinar inframerah (infared), bluetooth dan melalui gelombang mikro (microwave). Komputer mobile, seperti notebook dan Personal Digital Asssitance (PDA) merupakan komputer yang dapat digunakan pada jaringan nirkabel.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar