Berikut ini merupakan urutan 10 pulau terbesar yang ada didunia, 3 di antaranya ada di Indonesia dan 3 diantaranya ada di Kanada :
1. Greenland
Greenland atau Tanah Hijau (nama resmi: Kalaallit Nunaat dan bahasa
Denmark: Grønland),
adalah sebuah pulau di Samudra
Atlantik bagian utara di arah timur laut Kanada. Luas
wilayahnya adalah 2.166.086 km² dan
merupakan pulau terbesar di dunia.
Pulau ini termasuk wilayah Kerajaan Denmark dan merupakan bagian dari Amerika Utara.
Sejak tahun 1979,
Greenland diberi kemandirian dan sejak tahun 1985 tidak lagi
menjadi anggota Uni Eropa. Akan tetapi, Ratu Denmark masih
tetap menjabat sebagai kepala negara. Ibukota Greenland adalah Nuuk. 80% dari seluruh
wilayah tertutup es dan hanya daerah pesisir selatan dan barat yang bisa
didiami manusia.
Penduduk asli
Greenland adalah orang Inuit atau Eskimo. Sementara
ada pula orang Denmark dan campuran antara orang Inuit dan Denmark yang disebut sebagai orang Greenland. Agama yang paling banyak dianut penduduknya
adalah Kristen Protestan aliran Luther, sama
seperti di Denmark.
2. Nugini (Papua)
Pulau Papua atau Guinea Baru (Bahasa
Inggris: New Guinea) atau yang dulu disebut dengan Pulau
Irian adalah pulau terbesar kedua di dunia yang
terletak di sebelah utara Australia. Luas wilayahnya adalah 890.000 Km². Pulau ini dibagi menjadi dua wilayah yang
bagian baratnya dikuasai oleh Indonesia dan bagian timurnya merupakan negara Papua
Nugini. Di pulau yang bentuknya menyerupai burung rajawali ini terletak gunung tertinggi di
Indonesia, yaitu Puncak Jaya (4.884 m).
Nama Irian
digunakan sampai tahun 2001 dimana pulau beserta provinsinya kembali dinamakan
Papua. Name Irian yang awal mulanya disukai oleh
penduduk asli Papua, sekarang dianggap sebagai nama yang diberikan oleh Jakarta Istilah "Papua" digunakan untuk
merujuk kepada pulau ini secara keseluruhan. Nugini berasal dari kata New Guinea, nama yang diberikan oleh
orang Barat, yang di-Indonesiakan. Mereka dahulu berpendapat bahwa tanah Papua
mirip Guinea, sebuah
wilayah di Afrika. Jadi mereka sebut Guinea baru.
3. Kalimantan
Kalimantan adalah pulau terbesar ketiga di dunia yang terletak di sebelah
utara Pulau Jawa dan di sebelah barat Pulau
Sulawesi. Luas pulau Kalimantan adalah 743.330 km². Pulau Kalimantan
dibagi menjadi wilayah Brunei, Indonesia (dua per tiga) dan Malaysia (sepertiga). Pulau Kalimantan terkenal
dengan julukan "Pulau Seribu Sungai" karena banyaknya sungai yang mengalir di pulau ini.
Pada zaman
dahulu, Borneo
-yang berasal dari nama kesultanan
Brunei- adalah nama yang dipakai
oleh kolonial Inggris dan Belanda untuk menyebut pulau ini secara keseluruhan,
sedangkan Kalimantan adalah nama yang digunakan oleh penduduk kawasan timur
pulau ini yang sekarang termasuk wilayah Indonesia. Wilayah utara pulau ini (Sabah,
Brunei, Sarawak) untuk Malaysia dan Brunei Darussalam. Sementara untuk
Indonesia wilayah Kalimantan Utara, adalah provinsi Kalimantan Utara. Dalam
arti luas "Kalimantan" meliputi seluruh pulau yang juga disebut
dengan Borneo, sedangkan dalam arti sempit Kalimantan hanya mengacu pada
wilayah Indonesia.
4. Madagaskar
Republik
Madagaskar (bahasa Malagasy : Repoblikan'i Madagasikara) adalah
sebuah negara pulau di Samudra Hindia, lepas pesisir
timur Afrika. Pulau Madagaskar adalah pulau terbesar keempat di dunia. Luas wilayahnya adalah 587.041 Km². Selain pulau utama, beberapa pulau kecil di
sekitarnya juga menjadi klaim republik ini, yaitu Pulau Juan de Nova, Pulau
Europa, Kepulauan Glorioso, Pulau Tromelin Island, dan Bassas da India. Walaupun secara geografis berdekatan
dengan Afrika, sejarah geologi, biologi, dan demografi Madagaskar
berbeda dengan wilayah daratan utama benua itu. Untuk menyebut bahasa dan bangsanya dipakai nama "Malagasy".
Secara geologi,
Madagaskar berada pada lempeng yang terpisah dari benua utama Afrika. Pertama
kali terpisah dari anak benua India, pulau ini bergerak makin mendekati benua
itu. Pulau ini adalah daratan tua, sama seperti Australia, sehingga tanahnya
kahat bahan mineral akibat tidak adanya aktivitas vulkanik. Kebanyakan tanahnya
berwarna merah, menunjukkan keadaan tanah yang telah melapuk.
Akibat isolasi
ratusan juta tahun tersebut, flora dan fauna Madagaskar sangat khas dan banyak
spesies endemik ditemukan di sana. Keadaan ini mirip dengan yang terjadi pada Pulau
Sulawesi. Manusia pertama yang menghuni Madagaskar berasal dari Nusantara
dan diperkirakan akibat hubungan dagang masyarakat Nusantara ke pantai timur
Afrika pada awal-awal abad Masehi. Etnis pribumi sendiri seperti Merina dan Betsileo adalah penutur bahasa Austronesia dengan fenotipe yang sering serupa dengan penduduk
Indonesia dan Filipina. Seiring dengan peningkatan perdagangan, masyarakat dari
pantai timur Afrika bermigrasi ke pulau ini.
5. Pulau Baffin
Pulau Baffin (bahasa Inuktitut : Qikiqtaaluk ᕿᑭᖅᑖᓗᒃ) adalah salah satu dari Kepulauan Artik di wilayah Nunavut, bagian utara Kanada. Ia merupakan pulau terbesar di Kanada sekaligus pulau kelima terbesar di dunia, dengan luas 507.451 km². Pada 2004, penduduknya berjumlah 11.000 jiwa. Nama pulau ini diambil
dari nama akhir penjelajah Britania, William Baffin. Iqaluit,
dahulunya bernama Teluk Frobisher, ibu kota Nunavut, terletak
di pesisir selatan Pulau Baffin.
Di sebelah selatan Pulau Baffin terdapat Selat
Hudson dan Quebec di daratan Kanada. Di sebelah timur
terdapat Selat Davis, Teluk
Baffin dan Greenland. Di
arah barat dan utara, Paparan Foxe, Teluk Boothia dan Lancaster Sound memisahkan Pulau Baffin dari kepulauan
lainnya.
6. Sumatera
Sumatera atau Sumatra adalah pulau keenam terbesar di dunia yang terletak di Indonesia, dengan luas 443.065,8 km2. Penduduk
pulau ini sekitar 42.409.510 jiwa (2000). Pulau ini dikenal pula dengan nama
lain yaitu Pulau Percha, Andalas, atau Suwarnadwipa (bahasa Sanskerta, berarti "pulau
emas"). Kemudian pada Prasasti Padang Roco tahun 1286 dipahatkan swarnnabhūmi (bahasa Sanskerta, berarti "tanah
emas") dan bhūmi mālayu ("Tanah Melayu") untuk
menyebut pulau ini. Selanjutnya dalam naskah Negarakertagama dari abad ke-14 juga kembali menyebut "Bumi Malayu" (Melayu)
untuk pulau ini. Asal nama Sumatera berawal dari keberadaaan Kerajaan Samudera (terletak di pesisir timur Aceh).
Secara umum, pulau Sumatera didiami oleh bangsa Melayu, yang terbagi ke dalam
beberapa suku.
7. Honshu
Honshū (本州) adalah pulau terbesar Jepang. Ia terletak
di selatan Hokkaido, utara Shikoku di seberang Laut
Dalam Negeri, dan timur laut Kyushu di seberang Selat Shimonoseki. Honshu
merupakan pulau terbesar ketujuh di dunia dan pulau terpadat kedua di dunia setelah Jawa. Panjang Honshu sekitar 1.300 km dan lebarnya
bervariasi antara 50 hingga 230 km. Total wilayahnya adalah 230.500 km², sekitar 60% total luas
wilayah Jepang. Garis pantainya sepanjang 5.450 km. Honshu yang bergunung dan banyak mempunyai gunung
berapi sering dilanda gempa bumi,
puncak tertingginya ada di Gunung Fuji (3.776 m). Terdapat banyak sungai termasuk Sungai Shinano, sungai
terpanjang di Jepang.
Jumlah penduduknya adalah 98.352.000 (pada
1990, 89.101.702 (1975)); kebanyakan bermukim di dataran rendah, terutama di Hamparan
Kanto di mana 25% dari
seluruh penduduk tinggal dan di sekitar Tokyo dan Yokohama. Kota lainnya termasuk Kyoto,Osaka, Kobe, Hiroshima, Sendai,
dan Nagoya.
Pulau ini biasanya dibagi menjadi lima daerah dan berisi 34 prefektur, termasuk
Tokyo metropolitan.
Daerah-daerah tersebut adalah Chubu
(tengah), Chugoku (selatan), Kanto (timur), Kinki (selatan, di atas Chugoku),
dan Tohoku (utara). 3/4 dari kota-kota besar dan modern Jepang, termasuk 23
distrik khusus Tokyo,
Yokohama, Osaka, Nagoya, Kobe, Kyoto, Akita, Sendai, Fukushima, Niigata, dan
Hiroshima. Pusat budaya juga terletak di Honshu, seperti Kyoto (yang modern
namun juga menyimpan bersifat kebudayaan), Nara, dan Kamakura.
8. Britania raya
Britania
Raya adalah sebuah pulau yang terletak di lepas
pantai Eropa Barat sebelah
barat laut. Pulau ini memiliki luas 218.595 km² dan
secara keseluruhan merupakan wilayah Kerajaan Bersatu Britania Raya dan Irlandia
Utara. Di pulau ini terletak tiga negara bagian atau wilayah negara
kesatuan ini yaitu: Skotlandia, Inggris dan Wales.
Britania Raya disebut Raya untuk membedakannya dengan
Britania yang lain yaitu régionBretagne di Perancis. Nama Britania Raya berasal dari bahasa Perancis Grand-Bretagne. Dan karena bahasa resmi pemerintahan
Inggris mulai dari tahun 1066 adalah bahasa Perancis, maka nama ini dipakai terus
sampai bahasa Inggris menjadi
bahasa resmi kembali. Oleh para sejarawan nama "Bretayne the grete"
dipakai pada tahun 1338. Namun secara resmi nama ini
baru dipakai oleh raja James
I (James VI
of Scots and I of England and Ireland) pada 20 Oktober 1604. Kala itu ia menyatakan sumpah
bahwa ia adalah "Raja Britania Raya" dan tidak hanya "Skotlandia"
dan "Inggris" saja sebab Wales juga termasuk wilayahnya.
9. Pulau
Victoria
Pulau Victoria merupakan salah satu dari Kepulauan Arctic Kanada di Nunavut dan Northwest Territories, Kanada. Merupakan pulau
terbesar ke sembilan di dunia, dan dengan
ukuran 217,291 Km² menjadikannya pulau kedua terbesar di
Kanada, dua kali besarnya Newfoundland.
Sepertiga bagian barat dari pulau ini merupakan bagian dariInuvik, Northwest Territories dan sisanya merupakan bagian dari Kitikmeot, Nunavut. Selat Lebar Melville terletak di sebelah utara, dan Kanal Clintock serta Selat Victoria di sebelah timur. Bagian Teritori
Northwest berlanjut ke daratan di seberang selatan, Selat Pease. Di barat terdapat Gurun Amundsen dan Pulau
Banks.
Populasi penduduk
pulau ini adalah 1,707; 1,309 di Nunavut dan 398 di Teritori Northwest (2001). Kependudukan
terbesar, Semenanjung
Cambridge, terletak di pesisiran sebelah tenggara. Holman ada di pesisiran sebelah barat. Walau
Pulau Victoria terletak di Kanada, ini bukan berarti pulau ini dekat kota Victoria, British Columbia, Kanada; Kota tersebut
terletak di Pulau
Vancouver yang juga sebaiknya
tidak disamakan dengan letak dari Vancouver, British Columbia ataupun dengan letak dari kota
Vancouver, Washington, A.S., yang juga tidak jauh dari sana.
10. Pulau Ellesmere
Pulau Ellesmere (Inuit: Umingmak
Nuna, yang berarti "tanah Muskox") merupakan
bagian dari Daerah
Qikiqtaaluk dari wilayah Kanada Nunavut. Berada dalam Kepulauan
Arktik Kanada, itu dianggap
bagian dari Kepulauan
Ratu Elizabeth, dengan Cape
Columbiamenjadi titik
paling utara tanah di Kanada. Ini terdiri dari area seluas 196.235 km2 (75.767 mil ²) dan panjang total pulau adalah 830
kilometer (520 mil), sehingga pulau terbesar kesepuluh di dunia dan pulau
terbesar ketiga di Kanada. Arktik
Cordillera adalah sistem gunung meliputi banyak di Pulau Ellesmere,
sehingga yang paling bergunung-gunung di kepulauan Arktik Kanada. Pohon
willow Arktik adalah jenis tumbuhan berkayu hanya untuk tumbuh di
Pulau Ellesmere.
Terimakasih, bermanfaat . . . :)
BalasHapusupdate terus yaah..
silahkan mampir,,
Http://singakumbang.blogspot.com
Terima Kasih Tugas saya jadi teratasi
BalasHapusTerima Kasih atas komentarnya,,
BalasHapusSemoga dapat bermanfaat bagi kalian semua,,
Terimkasih jadi ny tugas saya selesai dengan sempurna
BalasHapusakhirnya pr ku selesai jugaaaaaaaaaa..........trims ya yg udh buatt blog ini ............. :-D :-D
BalasHapusMohon Sharing Gan!
BalasHapusinfo yang saya terima untuk pulau-pulau terluas di dunia sebagai berikut:
1. Greenland dengan luas 2.175.600 km persegi.
2. Papua dengan luas 789.950 km persegi.
3. Kalimantan luas 751.100 km persegi.
4. Madagaskar luas 586.376 km persegi.
5. Baffin luas 507.454 km persegi.
6. Sumatera luas 424.760 km persegi.
7. Jepang luas 377.441 km persegi
8. Phlipina luas 299.681 km persegi.
9. Selandia Baru luas 268.676 km persegi.
10. Inggris luas 229.899 km persegi
11. Honshu luas 227.920 km persegi
12. Victoria luas 217.291 km persegi
Terimakasih gan! atas sharingnya!
amazing
BalasHapusamazing
BalasHapus